Keselarasan dalam Perbedaan.
Kami menampilkan sebagian dari kesusasteraan Indonesia. Sebuah tampilan pernyataan Soempah Pemoeda terpampang cukup besar dalam tenda KJRI. Soempah Pemoeda adalah janji yang dinyatakan oleh kelompok pemuda yang cinta tanah air pada tanggal 28 Oktober, 1928 lalu tentang pernyataan pentingnya penggunaan bahasa, …… “Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.”
Sehubungan dengan terpilihnya Indonesia sebagai tamu kehormatan dalam ajang Frankfurt Book Fair tahun ini. Kami juga dengan bangga menampilkan cetakan dalam ukuran besar tentang lambang Indonesian Frankfurt Book Fair yang memperlihatkan daftar dari 92 tokoh sastra Indonesia masa kini dan masa sebelumnya.
Kami menampilkan 83 judul buku dari 46 penulis Indonesia yang diterbitkan oleh 10 penerbit di Indonesia. 5 penerbit Amerika ikut andil dalam menerbitkan 15 judul buku dari 10 penulis Indonesia dengan 5 diantaranya adalah novel karya Pramoedya Ananta Toer, salah satu penulis terbaik Indonesia yang terkenal di dunia luar.
Tak luput pentingnya dari keseluruhan acara ini adalah para pengunjung tenda kami termasuk Konsul Jendral Republik Indonesia, yang terhormat Bapak Ardi Hermawan, pemimpin kelompok Indonesia, dan Olivia Sears, pendiri dari the Center for the Art of Translation, serta Julie Anderson yang adalah ketua Indonesian Language group di Berkeley.